Depok | portaldesa.co.id – Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok merumuskan dua belas isu strategis pada Forum Rencana Kerja (Renja) Tahun Anggaran 2024. Utamanya, terkait pengelolaan sampah.
“Ada 12 rumusan masalah yang akan kami lakukan dari hasil Renja 2024 ini. Saya berharap, seluruh kegiatan tersebut dapat didukung juga oleh masyarakat. Dengan begitu program-program yang telah dirumuskan dapat terealisasi”, ucap Kepala DLHK Kota Depok Ety Suryahati, usai Forum Renja DLHK di Wisma Hijau, Kamis,16/02/2023.
Adapun 12 isu strategis strategis dan rencana kerja yang akan dilaksanakan DLHK pada tahun 2024 mendatang, yakni:
1. Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dengan menganggarkan dana pendamping untuk operasional Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Cipayung, berkapasitas 300 ton/hari.
2. Penambahan pengadaan dua unit alat berat untuk di TPS.
3. Dua unit dump truk, dua unit tronton untuk mobilisasi pengangkutan sampah dari rumah warga.
4. Pengadaan tiga unit mesin pengolahan sampah di Unit Pengolahan Sampah (UPS) Terpadu untuk peremajaan.
5. Pelatihan pemilahan sampah berbasis kawasan atau skala rumah tangga di 11 lokasi.
6. Melakukan pemantauan dan pengukuran terhadap kualitas air, udara serta melakukan pengawasan terhadap penyimpanan Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) dan limbah B3.
7. melakukan sosialisasi secara berkala kepada masyarakat terhadap kondisi lingkungan.
8. Melakukan kajian daya tampung beban pencemaran.
9. Pembangunan kantor Alun-Alun wilayah barat yang saat ini belum memadai.
10. Pengadaan Uji Emisi dan Alat Uji Emisi kendaraan.
11. Melakukan pengawasan, pembinaan terhadap pelaku usaha, melakukan sosialisasi kepada masyarakat dan instansi untuk memanfaatkan pekarangan rumah, maupun kantor untuk Ruang Terbuka Hijau.
12. Melakukan sosialisasi pemanfaatan Fasilitas Sosial (Fasos) Fasilitas Umum (Fasum), untuk pembangunan Taman dan Oembangunan kantor serta perbaikan pagar Pembatas Taman Hutan Raya (Tahura) Kecamatan Pancoran Mas. (Emy)