Depok | portaldesa.co.id – Sidak langsung di Tempat Kejadian Perkara (TKP) pasca terjadinya penyerangan sekelompok pemuda kepada warga Situ Pitara Sriwagandu di Jalan Cagar Alam, Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Kapolda Metro Jaya Irjen. Pol. Dr. Drs. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si, perintahkan seluruh jajaran Polsek dan Polres untuk melakukan tindakan antisipasi serta tindakan pencegahan, agar kejadian – kejadian serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari.
Irjen. Pol. Dr. Drs. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si mengatakan, bahwa kedatangannya pada malam hari ini, guna melakukan identifikasi serta berdiskusi dengan para aparatur setempat, mencari solusi agar kejadian – kejadian penyerangan terhadap warga tersebut tidak terjadi lagi dikemudian hari.
“Malam ini saya sedang di Kavling Pancoran Mas Lapangan Penggorengan, dimana kira – kira dua hari yang lalu ini ada TKP”, ujar Kapolda, Jum’at 11/3/2022, Pukul 00.00.
“Saya datang kesini untuk mengidentifikasi duduk persoalan, dan berdikusi untuk mencari solusi, dan memberikan arahan kepada jajaran Polsek untuk mengambil langkah – langkah pencegahan, agar kejadian tawuran ini bisa kita selesaikan secara bersama – sama, dengan segenap masyarakat. Ini ada Pak RW, Pak Ali kemudian ada Pak RT Pak Surya, dan ini ada anggota Dewan Pak H.Imam Musanto, Alhamdulillah bisa ketemu disini”, sambungnya.
Kapolda Metro Jaya mengungkapkan, bahwa atas pengembangan yang dilakukan jajarannya, telah berhasil menangkap sembilan orang pelaku penyerangan, dan hampir rata – rata semua pelaku adalah remaja.
“Dari pengembangan jajaran kami, sampai hari ini telah menangkap sembilan orang pelaku penyerangan kepada warga tersebut, dan rata – rata semua pelaku adalah remaja”, ungkapnya.
Sementara itu ditempat yang sama, H.Imam Musanto.S.Pd.MM selaku anggota DPRD Kota Depok Komisi A Fraksi PKS yang juga menjabat sebagai Ketua Pokdarkamtibmas Kota Depok, menyambut hangat atas kedatangan Kapolda Metro Jaya kewilayahnya, dan berharap bisa bersinergi aktif bersama pihak Kepolisian Republik Indonesia, dalam melakukan segala bentuk tindakan antisipasi dalam menekan laju kriminalitas di Kota Depok.
“Alhamdulillah, terimakasih banyak atas kepedulian Kapolda Metro Jaya untuk datang langsung kewilayah kami, sebagai bentuk perhatian khusus atas Pasca kejadian penyerangan para remaja kepada warga diwilayah kami”, ujarnya.
“Saya ucapkan terimakasih juga kepada Bapak Kapolsek dan Kapolres bersama jajarannya, yang telah memberikan penyelesaian atas kejadian tersebut, hingga rasa aman dan nyaman bisa dirasakan kembali oleh warga kami”, tambahnya.
Ketua Perbakin Kota Depok ini juga menjelaskan, bahwa pada saat kejadian penyerangan tersebut, beberapa anggotanya dari jajaran Pokdarkamtibmas Kota Depok juga turut serta membantu warga untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, serta dengan cepat menghubungi pihak Kepolisian dari Polsek Pancoran Mas untuk dapat segera menormalkan keadaan.
“Sebenarnya pada kejadian penyerangan terhadap warga dini hari itu, ada juga korban dari jajaran kami di Pokdarkamtibmas Kota Depok, karena turut serta melerai penyerangan. Namun, tidak sampai parah para penyerang langsung berhamburan kabur, setelah jajaran kami menghubungi pihak Polsek Pancoran Mas”, ungkap Bang Imun.
“Saya berharap dengan adanya kejadian ini kita bisa saling peduli terhadap lingkungan, dengan tetap menjaga kebersamaan dan kekompakan, untuk menciptakan suasana kondusif, serta menciptakan kenyamanan warga pada semua area yang berpotensi pada tindakan tawuran yang telah jelas – jelas merugikan semua pihak”, pungkasnya.(Ar).