back to top

Rakernas Apeksi XV di Padang, Wali Kota se-Indonesia Disuguhi “Katan Durian”

Reporter: Afrizal

Padang | portaldesa.co.id – Durian merupakan rajanya buah. Buah yang digilai banyak orang itu bakal ditanam di Kota Padang pada saat Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Rakernas Apeksi) XV di Padang, bulan Agustus mendatang.

“Selain menanam bibitnya di Padang, para wali kota se-Indonesia juga bakal disuguhi ‘katan durian’,” ungkap Wali Kota Padang Hendri Septa, Rabu (29/6/2022).

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat membenarkan hal tersebut. Dijelaskannya, wali kota seluruh peserta Rakernas Apeksi akan menanam bibit pohon durian di Sungai Lareh (kawasan kantor Dinas Pertanian).

“Penanaman dilakukan pada hari kedua, tanggal 8 Agustus,” sebutnya.

Setelah dilakukan penanaman bibit durian, seluruh wali kota juga disuguhi “katan durian”. Wali Kota langsung merasakan bagaimana lezatnya durian Sumatera Barat beserta katan (ketan).

“Wali Kota beserta istri akan duduk bersila di atas ‘lapiak’ (tikar) sambil menikmati ‘katan durian’,” sebutnya.

Sisi lain Syahrial Kamat menyebut, sebanyak 105 bibit durian sudah disiapkan untuk nantinya ditanam oleh seluruh wali kota. Masing-masing bibit akan dinamai sesuai nama wali kota yang menanamnya. Diprediksi durian tersebut akan berbuah sekitar dua hingga tiga tahun mendatang.

“Nanti ketika sudah panen, duriannya akan kita kirim ke masing-masing daerah,” sebut Kadis Pertanian.(Afrizal)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...