back to top

Fisip Universitas Sriwijaya Kurban Tiga Sapi

Reporter: Apandi

Palembang | portaldesa.co.id – Bertepatan dengan hari raya Idul Adha 1443 Hijriah, hari ini umat muslim juga melakukan penyembelihan hewan kurban.

Pantauan portaldesa.co.id di kota Palembang, penyembelihan hewan kurban tidak hanya dilakukan di Masjid ataupun mushola. Sejumlah instansi, kantor, dan kampus juga, melakukan kegiatan penyembelihan hewan kurban oleh karyawan atau pegawainya. Baik melalui patungan maupun tabungan kurban.

Salah satunya di kampus FISIP Universitas Sriwijaya yang terletak di Bukit Besar Palembang ini. Usai mengikuti sholat Id, sejumlah pegawai dan dosen mendatangi halaman kampus untuk melakukan penyembelihan hewan kurban.

Menurut Ketua Panita Penyembelihan Hewan Kurban FISiP Unsri, Thoyib SH tahun ini keluarga besar FISIP Unsri, baik itu pegawai, dosen, maupun keluarga menyerahkan sebanyak 3 ekor sapi dan 1 ekor kambing yang akan dilakukan penyembelihan sebagai hewan kurban.

” Daging kurban ini akan dibuat sebanyak 220 paket dan dibagikan kepada yang berhak menerimanya,” ujar Thoyib.

Salah seorang dosen FISIP Unsri Sofyan Effendi, S.IP., M.Si mengaku antusias mengikuti kegiatan penyembelihan hewan kurban ini. Selain menjadi ibadah sosial kepada sesama, kegiatan ini juga dapat menjadi ajang silaturahmi bagi pegawai dan dosen FISIP Unsri.

Dekan FISIP Unsri Prof Alfitri hadir langsung pada kegiatan penyembelihan hewan kurban di halaman kampus FISIP Unsri. Ia berharap ibadah kurban ini dapat berkelanjutan dan semakin meningkat tiap tahunnya.

” Esensi hewan kurban ini tidak hanya kesabaran, namun juga keikhlasan yang semestinya ditanamkan bagi pegawai dalam bekerja sehari-hari” Pungkasnya (Apn)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...