back to top

Jalan Berlubang Kembali Dikeluhkan Warga Binuang Kampung Dalam Kota Padang, Menanti Segera Ada Perbaikan

Reporter: Afrizal

Padang | portaldesa.co.id – Jalan berlubang di Kel. Binuang Kampung Dalam kembali dikeluhkan. Warga pun menanti agar segera dilakukan perbaikan. Karena beberapa jalan dilaporkan mulai mengalami kerusakan, terutama saat musim hujan datang seperti sekarang, Senin (5/9/2022).

Beberapa kawasan yang dikeluhkan seperti Jalan Raya Kampung dalam, Jalan Binuang, Jalan depan SMP negeri 14 Padang. Sebagian besar mengalami kerusakan dan berlubang. Aspal pun mulai banyak mengikis dan saat hujan air akan menggenang pada setiap jalan yang berlubang. Kondisi itu sangat dikeluhkan lantaran berpotensi menyebabkan kecelakaan.

“Kalau kena genangan air gitu kan bahaya warga, nggak keliatan itu kedalamannya. Orang yang nggak setiap hari lewat sini bisa jatuh kecelakaan,” kata warga, salah satu pengendara yang melintasi Kel Binuang kampung dalam kecamatan Pauh kota Padang.

Dia pun berharap agar Pemerintah Kota Padang segera melakukan pembenahan pada area jalan yang rusak tersebut. Dia juga menyampaikan jika jalan rusak di kawasan Jl. Raya Binuang kampung dalam itu hampir selalu terjadi setiap tahunnya. Terutama saat musim hujan seperti saat ini. Dimana kerusakan bermula saat aspal mulai mengikis dan mengelupas.

“Di sini (Jl. Binuang kampung dalam kemacetan Pauh kota Padang) memang sering rusak, sepertinya hampir setiap tahun saat musim hujan itu seperti ini,” beber dia.

Hal senada juga disampaikan salah satu pengendara jalan yang tengah melintas di kawasan Jl. Kampung dalam, masyarakat. Dia menyampaikan, kawasan tersebut sering mengalami kerusakan saat musim hujan seperti sekarang.

Kondisi itu ia nilai sangat menganggu proses lalu lintas di jalur yang lumayan padat itu. Terlebih, kerusakan merata di sepanjang Jalan Binuang kampung dalam. Sehingga dia herharap agar Pemkot Padang melalui dinas terkait segera melakukan perbaikan secepatnya.

“Di sini kan jalur padat. Kerusakan nggak hanya di bagian tengah, tapi pinggir jalan juga, sampai Proliman sana. Itu sangat mengganggu. Harusnya segera dibenahi dengan kualitas aspal yang bagus. Tadi memang diperbaiki, tapi sebagian dan belum semua,” jelasnya.(af)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...