back to top

Aktivis dan Praktisi Hukum Jawa Timur Peringatkan Bahaya Operasi Mafia Tanah di Sidoarjo

Sidoarjo | portaldesa.co.id – Praktisi hukum dan aktivis perempuan Jawa Timur, Dr. Lia Istifhama, telah memberikan peringatan yang serius terkait keberadaan mafia tanah di Sidoarjo. Ia mengungkapkan bahwa mafia tanah diduga sedang beroperasi di wilayah tersebut.

Pernyataan ini tidak hanya sekali atau dua kali, tetapi berkali-kali setelah dirinya berhadapan langsung dengan perkara yang diduga dimainkan oleh mafia tanah.

Lia mengingatkan aparat pemerintah dan penegak hukum di Sidoarjo agar mewaspadai mafia tanah dan tidak membantu mereka.

“Negara saat ini sedang memerangi mafia tanah dan Sidoarjo harus waspada agar tidak kecolongan,” ujarnya, Senin (03/04/2023)

Peringatannya itu ditujukan kepada berbagai pihak seperti Bupati Sidoarjo, BPN Sidoarjo, aparat kepolisian di Sidoarjo, kejaksaan dan pengadilan di Sidoarjo. Lia menekankan bahwa kita harus waspada dan tidak sampai dimanfaatkan oleh mafia tanah karena hal ini dapat berimplikasi pada masalah hukum.

Lia juga meminta Presiden RI melalui Menkopolhukam, Menteri Agraria, Jaksa Agung, Ketua MA, Kapolri, Kadiv Propam Mabes Polri dan Polda Jatim untuk menyoroti ke Sidoarjo dan mengatasi masalah ini secepat mungkin. Menurutnya, kasihan warga Sidoarjo jika mafia tanah dibiarkan merajalela dan memakan korban terus menerus.

“Jangan sampai mafia tanah dibiarkan merajalela di Sidoarjo. Kasihan warga kalau hal seperti ini dibiarkan terus,โ€ tutup aktivis yang juga Keponakan Gubernur Jatim Khofifah ini.(okik)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...