back to top

Membangun Komunikasi Positif dengan Anak: Pesan Wali Kota Tangerang dalam Webinar Parenting PRADA

Tangerang | portaldesa.co.id – Dinas Pendidikan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengadakan webinar parenting dengan tema “Membangun Fondasi Masa Depan Pribadi Anak dengan Pola Komunikasi PRADA (Get Prepared, Get Rapport, Get Attention, Get Desired, Get Action)”. Webinar tersebut diikuti oleh pengawas, kepala sekolah, dan orang tua siswa se-Kota Tangerang pada Jumat (14/04/2023) kemarin.

Walikota Tangerang H. Arief R Wismansyah yang hadir sekaligus membuka acara daring tersebut menekankan pentingnya membangun komunikasi yang positif dengan anak sejak dini untuk membantu meningkatkan rasa percaya dirinya.

“Hal ini sangat penting karena selain meningkatkan harga diri, juga membuat anak merasa lebih berharga, membangun konsep diri yang positif, serta membantu anak dalam membangun hubungan sosialnya.” ujarnya, Senin (17/04/2023)

“Kita mungkin pernah melihat anak pemalu di depan orang lain, dan ini mungkin salah satunya karena komunikasi yang kurang baik antara orang tua dan anak,” jelas Arief.

Arief menambahkan, kemampuan orang tua untuk mendengarkan anaknya sangat penting untuk membangun komunikasi yang efektif.

“Komunikasi yang baik dengan anak tidak hanya melibatkan mereka dalam percakapan, tetapi orang tua juga harus mendengarkan anaknya. Sehingga komunikasi dua arah dapat terjadi antara orang tua dan anak.”

“Makanya penting bagi kita sebagai orang tua untuk memahami pola komunikasi yang tepat dalam webinar ini,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Arief mengimbau para guru dan orang tua untuk sabar dan selalu menanamkan nilai-nilai moral dan agama dalam mendidik dan berkomunikasi dengan anak.

“Kesabaran tentunya menjadi salah satu faktor penting dalam berkomunikasi dengan anak, dan tentunya dalam komunikasi tersebut kita harus selalu menanamkan nilai-nilai agama agar anak-anak kita menjadi masa depan bangsa yang bermoral dan masa depan yang cerah, ” tutup Walikota. (DN)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...