back to top

Jum’at Curhat, Kapolsek Pancur Batu Tampung Curhatan Warga

Pancur Batu | portaldesa.co.id – Polsek Pancur Batu melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat dengan mendengarkan keluhan warga di warung Sapota Nasa Dusun 7, Namo Salak, Desa Lama, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Jumat siang (09/06/2023)

Dalam kegiatan itu, Kapolsek Pancur Batu langsung mendengarkan curhatan dari warga dan masyarakat yang hadir. Sejumlah warga yang hadir sangat mengapresiasi kedatangan Personil Polsek Pancur Batu pada acara tersebut.

Warga yang hadir dalam kegiatan berharap kepada Polsek Pancur Batu agar menindaklanjuti setiap laporan masyarakat.

Kapolsek Pancur Batu, Kompol Norman H Sihite,S.I.K menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan Jumat Curhat dimana kegiatan tersebut nantinya akan rutin di lakukan oleh Polsek Pancur Batu.

“Nantinya akan kita adakan setiap jumat kegiatan tersebut untuk menampung keluhan dan curhatan warga. Kami juga akan memberikan solusi terhasap setiap permasalahan yang disampaikan oleh masyarakat,” pungkasnya.

Hadir dalam acara, Wakapolsek Pancur Batu Akp Boksen Surbakti, Kanit Binmas Polsek Pancur Batu Iptu Kuasa Perangin Angin, Aiptu Agus Prabekti Panit I Binmas, Aiptu Makmun Al Rasyid Panit II Binmas, Aipda Mangatur Tua Sidabutar (Bhabinkamtibmas), Bripka Sagita Suranta (Bhabinkamtibmas). (Leodepari)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...