back to top

IKAKUMARA 23, Memperkuat Silaturahmi dan Kreativitas Alumni STIE Kusuma Negera

Jakarta | portaldesa.co.id – Minggu, 6 Agustus 2023, merupakan momen bersejarah bagi para alumni STIE Kusuma Negera dengan terbentuknya Ikatan Alumni STIE Kusuma Negera atau yang lebih dikenal dengan nama IKAKUMARA 23. Rapat yang berlangsung tersebut telah menetapkan komposisi kepengurusan yang terdiri dari 9 orang Formatur yang akan membawa organisasi ini ke arah yang lebih maju dan berjaya.

Dalam rapat yang digelar, para Formatur telah berhasil memilih pengurus IKAKUMARA 23 yang terdiri dari:

  1. Ketua: Triawan
  2. Wakil Ketua: Haryanto, Romero Savalas, Iwan, Roby Suryatna.
  3. Sekretaris: Supriono
  4. Wakil Sekretaris: Meratin.
  5. Bendahara: Opi
  6. Wakil Bendahara: Clara

Selain itu, para Formatur juga menetapkan Dewan Pembina yang akan memberikan arahan dan bimbingan untuk perkembangan organisasi ini, yakni Mulyadi Pranowo dan Ahmad Sudaryo. Keputusan ini diambil dengan pertimbangan pengalaman dan kontribusi yang telah diberikan oleh keduanya dalam menjalin hubungan dan solidaritas antar alumni.

Ketua terpilih IKAKUMARA 23, Triawan mengatakan bahwa fokus utama IKAKUMARA 23 adalah untuk memperkuat silaturahmi antar alumni dari berbagai angkatan dan jurusan. Organisasi ini bertujuan menjadi wadah yang mengembangkan kreativitas, jaringan, dan potensi para alumni. Selain itu, pengumpulan data base alumni dari angkatan pertama hingga lulusan-lulusan tahun berikutnya akan menjadi langkah awal dalam mewujudkan tujuan ini.

“IKAKUMARA 23 terbentuk untuk memperkuat silahturahmi antar alumni selain itu juga sebagai wadah untuk mengembangkan kreativitas serta potensi-potensi para alumni,” ujar Triawan.

Rencananya, sambung Triawan, IKAKUMARA 23 akan segera menyusun Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga paling lambat akhir September 2023. Hal ini termasuk menyelesaikan legalitas formal organisasi agar segala kegiatan dan tujuan dapat berjalan dengan baik.

“Insya Allah kami akan segera menyusun AD/ART secepatnya dan juga melengkapi semua legalitas organisasi, dan kemudian Ikakumara 23 akan segera mendaftar ke Kesbangpol DKI Jakarta, untuk mendapat pengesahan sebagai organisasi alumni yang sah,” ungkap Triawan.

Sementara itu, Dewan Pembina IKAKUMARA 23, Mulyadi Pranowo, menekankan bahwa organisasi ini harus kuat dan mandiri, tidak bergantung pada lembaga lain. Tujuan utamanya adalah menyatukan seluruh alumni dan kekuatan organisasi lain yang mungkin ada di antara mereka. Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan karier dan hubungan emosional antar anggota alumni.

Melalui kerja keras dan kolaborasi dari seluruh pengurus dan anggota, IKAKUMARA 23 diharapkan dapat berkembang menjadi organisasi yang memberikan manfaat dan kontribusi nyata bagi para alumni. Integritas organisasi harus senantiasa dijaga agar tidak terjebak dalam kepentingan pihak tertentu atau dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

“Kehadiran IKAKUMARA 23 harus menyatukan seluruh alumni, kuat, mandiri, dan tidak boleh menjadi alat kepentingan pihak tertentu atau dimanfaatkan,” tegas Mulyadi.

Dengan semangat kebersamaan dan tujuan yang jelas, IKAKUMARA 23 berpotensi menjadi wadah yang inspiratif dan inovatif bagi para alumni STIE Kusuma Negera. Dukungan dari semua pihak, termasuk alumni yang telah sukses di berbagai bidang, akan menjadi kunci kesuksesan dalam membangun organisasi ini.

“Mari kita dukung dan berkontribusi bersama untuk kesuksesan IKAKUMARA 23 dalam menjalankan peran dan misinya demi kebaikan bersama,” tutupnya. (Edh)

 

 

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...