back to top

Bakesbangpol Edukasi Calon Pemilih Pemula, Ini Harapan Ketua KPU Depok

Depok | portaldesa.co.id – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Depok mengadakan sosialisasi Pemilu 2024 khusus untuk calon pemilih pemula di tingkat SLTA. Acara sosialisasi tersebut diadakan di SMA Arrahman Depok, Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, pada tanggal 16 Mei 2023.

Sosialisasi tersebut dihadiri oleh berbagai narasumber, termasuk Staf Ahli Bidang Politik dan Pemerintahan Bapak Wijayanto yang mewakili Wali Kota Depok. Narasumber lainnya adalah Bapak Andriansyah dari Bawaslu Kota Depok dan Bapak Nana Shobarna dari KPU Kota Depok. Mereka memberikan edukasi mengenai Pemilu yang baik dan benar kepada para pemilih pemula.

Kepala Bakesbangpol Kota Depok, Lienda Ratnanurdianny, menjelaskan bahwa sosialisasi ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas demokrasi Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Selain itu, sosialisasi ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang demokrasi sejak dini melalui Pendidikan Politik kepada pemilih pemula yang berusia 17 tahun atau akan mendekati usia 17 tahun.

โ€œBerdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 36 Tahun 2010 tentang Pedoman Fasilitasi Penyelenggaran Pendidikan Politik, Pasal 7. Maka Bakesbangpol mengadakan kegiatan Sosialisasi dan Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula kepada para pelajar,โ€ jelasnya, Rabu (17/05/2023)

Sementara itu, Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna, juga menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh Bakesbangpol dalam melaksanakan Pemilu yang baik. Tujuan dari kegiatan sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula.

Nana menekankan pentingnya partisipasi aktif pemilih pemula dalam Pemilu dan mendorong mereka agar tidak golput serta menggunakan hak suaranya dengan benar dan tepat. โ€œPada pelaksanaan nanti agar tidak golput dan dapat memberikan hak suaranya dengan pilihan yang benar dan tepat,โ€ ucap Nana

Lebih cermat di ungkapkannya, Pihak KPU Kota Depok terus melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula sebagai bagian dari upaya untuk menghindari apatis terhadap Pemilu dan mendorong mereka untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Dalam Konteks Kota Depok, dari total 1,3 juta pemilih, sekitar 12,7 persen atau sebanyak 177.179 pemilih merupakan pemilih pemula. Oleh karena itu, diharapkan agar pemilih pemula tidak golput seperti pada tahun-tahun sebelumnya, mengingat jumlah mereka yang cukup signifikan, harap Nana. (Roni)

 

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...