back to top

Bhabinkamtibmas Desa Jotang Gotong Royong Bersama Warga

Sumbawa Besar, NTB | portaldesa.co.id – Kegiatan gotong royong yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Jotang, Briptu Ardiansyah, bersama pemerintah desa dan warga binaannya di Sumbawa Besar, NTB bertujuan untuk membersihkan lapangan desa agar dapat digunakan dengan baik oleh anak-anak muda di desa tersebut, Sabtu (10/06/2023)

Dalam kegiatan gotong royong tersebut, Briptu Ardiansyah secara langsung turun tangan membantu membersihkan ilalang dan semak-semak menggunakan alat pemotong rumput. Kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawabnya sebagai Bhabinkamtibmas untuk selalu hadir dan membantu dalam setiap kegiatan masyarakat di desa binaannya.

Kapolsek Empang, Iptu Nakmin, mengungkapkan bahwa kegiatan ini menunjukkan kedekatan dan sinergi antara Bhabinkamtibmas dan warga binaannya. Selain membantu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk lebih dekat dengan masyarakat.

Dengan adanya kegiatan gotong royong ini, diharapkan lapangan Desa Jotang dapat terus terjaga kebersihannya dan dapat dimanfaatkan secara optimal oleh anak-anak muda desa dalam berbagai aktivitas. (HSH)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...