back to top

Fun Bike Meriahkan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77, Bupati Asahan: Kibarkan Bendera Merah Putih Selama Sebulan Penuh

Reporter: Joko Hendarto

Asahan | portaldesa.co.id co.id – Ratusan peserta Fun Bike ikut serta memeriahkan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77. Bupati Asahan H. Surya B, Sc, menghimbau dan mengajak agar masyarakat untuk mengibarkan bendera sang saka Merah Putih disetiap rumahnya masing masing selama satu bulan penuh.

Keterangan foto : Kepala Disporapar Asahan Drs. Witoyo, MM saat menyampaikan laporan kegiatan Fun Bike
Keterangan foto : Kepala Disporapar Asahan Drs. Witoyo, MM saat menyampaikan laporan kegiatan Fun Bike

Kepala Dinas Kepemudaan, Olah Raga dan Pariwisata Kabupaten Asahan Drs. Witoyo, MM dalam laporannya dihadapan Bupati Asahan menyampaikan, ” peserta kegiatan Fun Bike ini diikuti oleh para Organisasi Perangkat Daerah ( OPD ), Personel TNI – Polri, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan beserta pengurus, Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXV Dim 0208/Asahan dan pengurus, serta beberapa komunitas sepeda Asahan “, Sabtu ( 13/08/2022 ) sekitar pukul 09.00 Wib bertempat di Hutan Kota Taufan Gamma Simatupang Kisaran.

Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 ini berbagai kegiatan telah dilaksanakan, seperti halnya kegiatan Fun Bike pada hari ini. Selanjutnya pada hari Minggu tanggal 14 Agustus 2022 besok, kita juga akan melaksanakan kegiatan gerak jalan santai dilokasi yang sama. Diharapkan kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Asahan agar dapat mengikuti kegiatan gerak jalan santai guna memeriahkan HUT RI ke-77 “, terang Witoyo sembari menutup laporannya.

Pada kesempatan yang sama Bupati Asahan H, Surya B, Sc, dalam sambutannya mengatakan, ” sebagai wujud nyata bentuk kepedulian dalam merayakan hari Kemerdekaan RI yang telah diberikan oleh para pejuang bangsa, hal ini sudah merupakan suatu kewajiban dan tanggung jawab bagi Pemerintah Kabupaten Asahan untuk melaksanakan berbagai kegiatan dalam menyambut serta memeriahkan HUT RI ke-77 ini.

Keterangan foto : Bupati Asahan H.Surya B,Sc saat menyerahkan hadiah kepada pemenang lucky draw Fun Bike
Keterangan foto : Bupati Asahan H.Surya B,Sc saat menyerahkan hadiah kepada pemenang lucky draw Fun Bike

Sebagai generasi penerus bangsa kita wajib setiap saat untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah mempertaruhkan jiwa dan raga dalam berjuang demi kemerdekaan bangsa ini kepada kita. Kita harus membayar kemerdekaan Republik Indonesia ini dengan keringat dan kerja keras serta terus berkarya untuk membanggakan dan mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Untuk itu diminta kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Asahan agar mengibarkan bendera sang saka Merah Putih di setiap rumah masing masing selama satu bulan penuh terhitung sejak tanggal 01 sampai 31 Agustus 2022 mendatang “, harap Bupati H, Surya B,Sc.

Selanjutnya diakhir acara kegiatan Fun Bike dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, Bupati H, Surya B,Sc didampingi unsur Forkopimda Asahan secara langsung menyerahkan hadiah Lucky Draw kepada para peserta Fun Bike. ( JH )

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...