Kupang | portaldesa.co.id – Kapolres Kupang, AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K., M.H, memimpin langsung jalan ya Upacara Apel Pelepasan 70 Personil yang di BKO dalam rangka pengamanan kegiatan Kunjungan kerja(Kunker) Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo(Jokowi) beserta rombongan ke Kabupaten TTS, seperti diketahui bahwa RI1, dijadwalkan akan tiba dan berada di NTT selama 2 hari yaitu 23 dan 24 Maret 2022.
Dalam apel yang dilaksanakan di Lapangan merah, Mapolres Kupang, Selasa (22/3/2022) Kapolres menegaskan, bahwa setiap personil yang dikirim harus menjalankan tugas sebaik-baiknya.
“Ingat, laksanakan tugas sesuai perintah pimpinan, dan selalu terikat dalam satu komando ikatan pasukan BKO, laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh karena ini merupakan kunjungan RI1”, ungkap Kapolres.
Adapun ke-70 personil yang diberangkatkan tersebut merupakan gabungan dari anggota Satlantas, Satreskrim, Satnarkoba, Satintel serta Polsek Jajaran.(Arifin)