back to top

Kecurigaan PKS: KPK Jadi Alat untuk Jegal Anies Baswedan Nyapres di Pilpres 2024

Reporter: Sawijan

Jakarta | portaldesa.co.id – Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera ikut menanggapi perihal isu Anies Baswedan dijegal agar tidak maju sebagai calon presiden di Pilpres 2024.

Mardani menduga bahwa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadi alat untuk menjegal Anies Baswedan menjelang Pilpres 2024.

Mardani menganggap pemanggilan ke KPK bisa jadi salah satu yang dipersepsi publik bagian dari penjegalan,” ujarnya pada Senin (19/9/2022).

Mardani menilai upaya penjegalan yang dilakukan pihak tertentu kepada orang yang ingin nyapres itu merupakan permainan yang tidak sehat, sehingga pantas untuk dilawan. Jegal-menjegal tidak sehat, kita akan lawan yang jegal-menjegal,” ujar dia.

Mardani mengatakan semua orang mempunyai hak dalam mencalonkan diri sebagai capres maupun cawapres. Oleh karena itu, ia menganggap lebih baik ada lebih dari dua pasangan capres dan cawapres yang ikut dalam kontestasi Pilpres 2024.

Mardani mengatakan buat saya semua orang punya hak dan tadi lebih dari dua (paslon) lebih baik,” ungkapnya.  Selain perintah melawan isu menjegal, Mardani juga menegaskan isu Pilpres idealnya hanya dua paslon juga harus dilawan. “Tapi buat saya semuanya harus dilawan.

Di sisi lain wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani meminta isu terkait jegal-menjegal itu dihentikan saja. Sebab ia menilai kabar tersebut tidak menciptakan kegiatan yang produktif dan tidak memiliki manfaat bagi demokrasi.

Asrul mengatakan mari kita melihat dan berikhtiar dengan cara elegan agar Pilpres 2024 bisa kita laksanakan dengan lebih baik, terlepas berapa paslon yang berkontestasi.

Anggota Komisi III DPR RI itu mengaku tidak merasakan adanya pihak-pihak yang melakukan penjegalan.  Arsul mengaku partainya memiliki kebebasan dalam berkreasi jelang Pemilu 2024, termasuk dalam membentuk Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama PAN dan Partai Golkar.

Asrul menuturkan Jadi bagi PPP tidak ada itu cerita tentang jegal menjegal agar parpol tidak bisa mengajukan paslon.

Diberitakan sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K. Harman menyebut ada pihak yang berupaya menjegal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi capres di Pilpres 2024.

Benny enggan menyebutkan pihak-pihak yang tidak menghendaki Anies maju sebagai capres. “Saya hanya dengar saja,” ungkapnya.

Beny menjelaskan, Ada genderuwo. Genderuwo ini adalah suara yang tidak jelas asal usulnya. Yang tidak menghendaki Pak Anies menjadi calon presiden,” jelanya kepada wartawan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jum’at (16/9/2022).

Namun, ia mengaku tidak tahu sosok ‘genderuwo’ itu merupakan lembaga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)tersebut.

Sebagai informasi, Anies Baswedan dipanggil KPK untuk menjalani pemeriksaan soal dugaan tindak pidana korupsi dalam ajang balap mobil listrik Formula E 2022 yang berlangsung di Ancol Timur Jakarta Utara.

Benny mengatakan, saat di tanya wartawan terkait sosok ‘Genderuwo’ yang di duga KPK ,Saya tidak tahu. Tapi yang penting ada invisible power. Invisible hand yang ingin menjegal,” pungkasnya.

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...