back to top

Keluarga Kurang Mampu yang Perlu Uluran Tangan Pemerintah Setempat

Reporter: Suhirman

Kebumen | portaldesa.co.id – Keluarga Sutarno (56) atau yang akrab di panggil Kasino dan istrinya bernama Sopiah (53) warga Dukuh Kedung Sawit RT 3 RW 3 Desa Kertodeso Kecamatan Mirit kabupaten Kebumen adalah keluarga yang di kategorikan sangat memprihatinkan (4/7).

Keluarga Kasino tersebut sangat membutuhkan uluran tangan dari Pemerintah. Terkait rumahnya yang sudah rapuh dan dalam kategori Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Tembok muka depan terbuat dari bata sekitar 1 meter, keatasnya menggunakan triplek, samping menggunakan seng, namun sudah banyak yang rusak, lebih parahnya lagi jika pada musim penghujan rumah tersebut banyak yang bocor dikarenakan atap kayu banyak yang rapuh.

Pekerjaan Kasino sendiri hanya sebagai buruh harian lepas di Jakarta, sebab dikampung tidak mempunyai pekerjaan dan penghasilan yang tetap. Ditambah lagi istrinya yang bernama Sopiah juga sering sakit sakitan bahkan sudah tidak mampu untuk bekerja.

Menurut tetangga yang tidak mau disebutkan namanya, Kasino memang keluarga tidak mampu. Untuk kebutuhan sehari-hari saja kesulitan, ditambah lagi ia hanya bisa pasrah menunggu kiriman dari suami yang tidak menentu hasilnya. Bahkan anak yang ke dua ikut bekerja, sebagai pengajar bantu di salah satu Sekolah Dasar yang ada di kampungnya, agar dapat menopang kebutuhan sehari hari orang tuanya. Karena anak pertamanya sudah menikah serta tinggal di Kabupaten Banjar Negara.

Saat awak media mendatangi kediamanya dan di temui oleh istrinya yang bernama Sopiah menuturkan bahwa rumahnya setiap musim hujan banyak yang bocor.

“Alhamdulillah saya juga mendapatkan bantuan dari Bantuan Pangan Non Tunai BPNT dari pemerintah, jadi bisa untuk mengulur kebutuhan sehari-hari” kata Sopiah

“Jika saat ini berfikiran untuk membangun rumah, buat membetulkan saja tidak punya biaya, buat makan dan kebutuhan sehari hari bisa cukup, saya sudah bersyukur.” Tambahnya.

Kasino berharap kepada Pemerintah untuk dapat membantu meringankan beban dan melakukan tindakan yang tepat sesui dengan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia. Bahwa fakir miskin dan anak anak yang terlantar di pelihara oleh Negara.(Suhirman)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...