back to top

Konferensi Pers KPK Terkait Tangkap Tangan Jual Beli Jabatan di Kabupaten Pemalang

Reporter: Eko B Art

Pemalang | portaldesa.co.id – Penyampaian perkembangan kegiatan tangkap tangan oleh KPK, yang tadi pagi kami juga sudah kami sampaikan sebagai bentuk transparansi dari kerja KPK, tentunya setelah melalui serangkaian pemeriksaan dan permintaan keterangan dari verifikasi, klarifikasi dan gelar perkara di struktural penindakan penyelidik, penyidik, jaksa penuntut umum dan pimpinan KPK.

Perkembangan dari kegiatan tangkap tangan dimaksud, hadir ketua dan juga direktur penyidikan Pak Asep Guntur, nanti akan di sampaikan poin-poin dari perkembangan kegiatan tangkap tangan di Kabupaten Pemalang Jawa Tengah dimaksud, setelahnya kami menunjukkan barang bukti dan yang ketiga nanti kami persilahkan 1 sesi untuk 3 orang penanya.

Kita fokuskan malam hari ini terkait dengan pertanyaan-pertanyaan mengenai kegiatan tangkap tangan ini.

Firli Bahuri selaku ketua KPK mulai menyampaikan beberapa poin perkembangan dari kegiatan tangkap tangan. Jumat 12 Agustus 2022.

Salam sejahtera untuk kita semua Om Swastiastu namo buddhaya salam kebajikan, yang saya hormati rekan-rekan media, wartawan dimanapun berada.

Rekan rekan wartawan dan media yang memang sampai hari ini menunjukan kesetiaannya kepada KPK, dan seluruh rakyat Indonesia yang selalu saja membersamai KPK didalam upaya upaya pemberantasan tindak pidana korupsi.

Dan tentu kita semua masih menyampaikan rasa keprihatinan, karena malam ini kita masih hadapkan dengan persoalan-persoalan korupsi, dan ini dibuktikan dengan tertangkap tangannya salah satu kepala daerah di Jawa tengah.

Malam ini kita akan sampaikan informasi terkait kerja kerja keras Insan KPK dalam upaya upaya pemberantasan tindak pidana korupsi.

Kita selalu serius dan komitmen tidak pernah berhenti dengan cara penindakan, pencegahan maupun pendidikan masyarakat.

KPK sangat menyadari bahwa kejahatan Korupsi bukan hanya sekedar kejahatan yang merugikan uang Negara tapi juga merampas hak-hak rakyat dan merampas hak hak kita semua.

Karenanya bekerja keras untuk membebaskan dan membersihkan Negeri Ini dari praktek praktek Korupsi.

Beberapa waktu lalu kita mengikuti rillis dari BPS tentang IPAK indeks perilaku anti Korupsi) Indonesia tahun 2022 berada diangka 3,93, dan itu menunjukan peningkatan ditahun sebelumnya 3,88 dan tahun sebelumnya lagi 3,84, dan tahun 2019 angka IPAK kita ada diangka 3.70.

Maknanya apa..? dengan rentang 0 sampai 5 dan bila angkanya mendekati 0 maka perilaku anti korupsi kita sangat rendah, dan bila angkanya mendekati 5 maka perilaku anti korupsi kita semakin meningkat dan indikasi yang baik bagi kita.

Tapi kita terus untuk melakukan upaya-upaya supaya timbul kesadaran bahwa tidak pidana korupsi adalah musuh bersama kita, masalah kita bersama dan juga masalah kebangsaan, di lain persoalan persoalan yang harus kita hadapi.

Demikian pesan pembuka dalam konferensi pers yang disampaikan oleh ketua KPK Firli Bahuri. (Eko B Art)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...