back to top

Kritisi Dugaan Kasus Menu Stunting, TAR Jokowi Kota Depok Minta Dinkes Publikasi Rangkaian Anggaran Yang Telah Digunakan

Depok | portaldesa.co.id – Menyoroti dugaan kasus manipulasi anggaran program Menu Stunting di ranah Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok. Tim Akar Rumput (TAR) Jokowi Kota Depok mendukung penuh pihak Kejaksaan Negeri Depok untuk mengusut tuntas atas dugaan kasus yang akan berdampak negatif bagi keberlangsungan hidup masa depan anak bangsa, serta meminta kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok untuk mempublikasi transparansi anggaran program Menu Stunting kepada masyarakat.

Juru Bicara (Jubir) TAR Jokowi Kota Depok Suryadi (Bhoges) mengatakan, bahwa dugaan kasus penyelewengan anggaran program Menu Stunting layaknya tidak dijadikan ajang politik bagi para politisi yang ada di Kota Depok dalam menjadikan permasalahan tersebut sebagai ajang kontestasi pencitraan individual. Dirinya berharap semua element masyarakat turut fokus mengawal atas proses rangkaian investigasi anggaran yang akan diperiksa pihak terkait.

“Dalam kejadian ini, mestinya semua mata harus konsentrasi terhadap rangkaian anggaran yang harusnya dijelaskan pihak Dinkes dengan transparan kepada publik. Bukan malah menjadikan permasalahan ini sebagai ajang pencitraan individualisme semata”, ucap Bhoges, Jum’at 24/11/2023.

“Kemudian, yang konsen kita pertanyakan, kemana saja anggaran Rp.18.000 itu dipergunakan. Karena kita melihat, saat harga yang diberikan kepada pihak vendor hanya Rp.9.000,- artinya ada indikasi pengurangan kualitas gizi makanan, yang mana justru yang menjadi fokus utama dalam menuntaskan kasus Stunting yang ada di Kota Depok ya makanan yang mengandung gizi maksimal bukan minimal”, terangnya.

Lebih jauh Bhoges mengungkapkan, bahwa dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok mengakui adanya kekeliruan dalam menu pencegah stunting program PMT di Kecamatan Tapos, dirinya menilai, bahwa dari kesalahan yang diakuinya, harusnya dibarengi dengan penjelasan rangkaian anggarannya, dan tidak perlu harus diputar – putar penjelasannya.

“Inilah keresahan Presiden yang diungkapkan pada Juni lalu. Jokowi geram sebab banyak alokasi APBN dan APBD yang tak tepat guna, salah satunya soal penurunan angka Stunting. Padahal, anggaran untuk makanan tambahan ini mencapai Rp.4,4 miliar dengan harga per paket makanan sebesar Rp.18.000. Namun realisasinya, anggaran tersebut tidak di fokuskan kepada kepentingan peningkatan gizi masyarakat”, ungkap Bhoges.

“Presiden Jokowi sendiri pernah menyoroti bahwa alokasi dana Stunting sebesar Rp.10 miliar masih belum digunakan secara efektif. Belanja bahan pokok seringkali terganggu oleh penggunaan dana yang tidak tepat, seperti alokasi untuk rapat, perjalanan dinas, serta hal – hal yang dianggap tidak penting untuk dilakukan”, sambungnya.

“Dan atas kejadian ini pun, Wakil Presiden Maโ€™ruf Amin menegaskan, bahwa monitoring akan dilakukan agar pemerintah daerah tidak menyalahi aturan yang telah ditetapkan. Jadi, kalau Dinkes Depok beserta para stakeholder tidak mengidahkan aturan pusat, lalu mau ikut aturan siapa?”, tanyanya.

Bhoges menambahkan, bahwa selain Presiden dan Wakil Presiden yang menanggapi dugaan kasus PMT ini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy juga mengatakan, bahwa menu makanan pada Program Makanan Tambahan (PMT) di Kota Depok tidak layak, dan dirinya pun menyatakan, bahwa menu makanan PMT semestinya terdiri dari sejumlah jenis makanan yang mengandung gizi seimbang.

“Kalau sudah tanggapan dari Presiden, dan Wakil Presiden serta Menteri PMK tidak dijadikan acuan penyelesaian masalah, artinya penegakan aturan di Kota Depok telah meruntuhkan kepercayaan masyarakatnya, dan ini sangat – sangat miris”, tuturnya.

“Untuk itu, TAR Jokowi Kota Depok berharap, agar proses indentifikasi untuk menyelesaikan permasalahan ini dibuka segamblang mungkin, agar kejadian – kejadian serupa tidak terjadi lagi dikemudian hari”, tandasnya. (Arifin)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...