back to top

Kasubag Umum dan Kepegawaian Diskominfo Raih Juara I Cabor Tenis Meja di POR Pemkot Depok 2023

Depok | portaldesa.co.id – Iwan, Kasubbag Umum dan Kepegawaian Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok, berhasil menjuarai kategori Tenis Meja pada Pekan Olahraga Pemkot (POR pemkot) Depok 2023. Pada pertandingan final, Iwan mengalahkan Tatan, wakil dari Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP) Kota Depok, dengan skor 3-1.

“Saya bersyukur atas kesempatan mengikuti POR pemkot tahun ini, khususnya tenis meja. Alhamdulillah saya bersyukur atas prestasi ini”, ujarnya Jum’at 23/10/03.

Iwan juga mengatakan, bahwa memenangkan turnamen bukanlah hal yang terpenting, karena semua peserta memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi Juara. Ditegaskannya, hal yang paling krusial dalam acara tersebut adalah untuk mempererat tali silahturahmi antar PNS di Kota Depok.

Patut diketahui, Diskominfo mengirimkan Tujuh wakil ke Pekan Olahraga Pemkot Depok 2023, dengan empat pemain berlaga di kategori Bulutangkis dan tiga di kategori Tenis Meja. Acara tersebut digelar untuk mendorong kebugaran jasmani dan mendorong persaingan sehat antar PNS di Kota tersebut.(Roni)

 

 

 

 

 

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...