back to top

Pemkot Depok Kolaborasi dengan UPN Veteran Jakarta untuk Mengembangkan Platform Cloud Kitchen bagi UMKM Kuliner di Era Digital

Depok | portaldesa.co.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama dengan Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta akan bekerja sama dalam mengembangkan platform digital bernama Cloud Kitchen. Platform ini bertujuan untuk mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di sektor kuliner dalam mengembangkan pemasaran produknya secara online.

Menurut Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Kota Depok, Dadang Wihana, transformasi digital di Kota Depok sangat cepat. Depok termasuk tiga besar kota digital di Provinsi Jawa Barat dan termasuk 10 besar nasional dalam capaian indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Transaksi online di Depok kian meningkat, terutama pada sektor kuliner, Kamis (06/04/2023)

Dengan kondisi ini, Pemkot Depok bersama UPN Veteran Jakarta akan mengembangkan platform Cloud Kitchen untuk mengakomodasi kegiatan UMKM yang bergerak di kuliner dan dilaksanakan secara online. Proses pembuatan platform ini akan dibangun oleh UPN Veteran Jakarta dan didampingi oleh tim Cloud Kitchen UPN langsung.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris, menyambut baik rencana pembuatan platform digital ini. Sesuai arahan Wali Kota, akan ditambahkan titik Cloud Kitchen di wilayah-wilayah strategis. Potensi sektor kuliner sangat tinggi dan penyumbang ekonomi kreatif tertinggi juga di Depok. Diharapkan dengan adanya platform ini, UMKM di Depok bisa bergerak lebih maju dengan merespon perkembangan dunia digital.

Selain pengembangan Cloud Kitchen, UPN juga memberikan bantuan hibah penelitian, pengabdian masyarakat, dan menjadikan Kota Depok sebagai lokus Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa. (DN)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...