back to top

Penerapan One Way Arah Jakarta dari Puncak Bogor Kembali Dilakukan

Bogor | portaldesa.co.id – Polisi kembali menerapkan sistem satu arah atau one way dari arah Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat menuju Jakarta. Hal ini dilakukan karena volume kendaraan roda empat atau lebih menuju Puncak sangat tinggi, sehingga kendaraan dari arah Puncak tidak bisa melintas. Di jalur tersebut, water barrier dipasang untuk menutup jalur bagi kendaraan tersebut, namun kendaraan roda dua masih bisa melintas melalui jalur paling kiri, Selasa (25/4/2023).

Kendaraan dari arah Puncak terpantau lancar, namun kendaraan yang terlihat didominasi oleh mobil pribadi dan sepeda motor. KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ardian Novianto mengatakan bahwa situasi arus yang ke bawah sangat luar biasa sehingga arus yang tadi diprediksi sebagai puncak arus, balik maupun wisata.

Sebelumnya, pada sore hari, volume kendaraan dari arah Puncak menuju Jakarta meningkat. Oleh karena itu, polisi memberlakukan contraflow dari arah Bogor menuju Jakarta mulai dari Km 21+900 sampai Km 8+800. Contraflow ini dilakukan sejak pukul 10.15 WIB dan masih berlaku hingga saat ini.

Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division, Panji Satriya, menyatakan bahwa Jasa Marga masih menerapkan contraflow di ruas Tol Jagorawi arah Jakarta.(Rz)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...