back to top

Pengusaha Muda, Kang Deka Turut Mengucapkan HUT Ke-24 DPRD Kota Depok

Depok | portaldesa.co.id – Dalam kesibukannya yang tak kenal lelah di dunia perbisnisan dan  berbagai kegiatan aksi kemanusiaan, Calon Legislatif (Caleg) dari Partai Amanat Nasional (PAN), khususnya untuk Daerah Pemilihan (Dapil) VI yang meliputi Sawangan, Bojongsari, dan Cipayung (Saboci), Deny Kartika tidak lupa untuk memberikan ucapan selamat kepada DPRD Kota Depok yang merayakan ulang tahunnya yang ke-24.

Meskipun tengah berada dalam situasi politik yang hangat di Kota Depok, Deny Kartika, yang akrab disapa Kang Deka, dengan tulus mengucapkan selamat ulang tahun kepada DPRD yang ke-24.

Ucapannya mencerminkan penghargaan atas kinerja DPRD dalam mendukung Pemerintah Kota Depok dalam mewujudkan aspirasi masyarakat di sekitarnya, terutama di wilayah Dapil VI, yang mencakup Kecamatan Sawangan, Bojongsari, dan Cipayung (Saboci) di Kota Depok.

“Dengan tulus hati, saya mengucapkan terima kasih kepada DPRD Kota Depok yang telah menjadi suara masyarakat Depok dan turut serta dalam menjadikan Depok lebih maju, berbudaya, dan sejahtera sesuai dengan slogan yang telah dicetuskan,” ungkap Kang Deka kepada portaldesa.co.id pada Senin (4/9/2023).

Kang Deka juga berharap agar DPRD Kota Depok terus mewakili aspirasi masyarakat Depok dan mengawal proses pembangunan serta perumusan kebijakan daerah dengan baik.

Dia berharap agar di masa depan akan ada lebih banyak perhatian khusus dan terobosan-terobosan baru dalam upaya meningkatkan berbagai aspek pembangunan.

“Kita berharap agar pembangunan kota, usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta dukungan terhadap tempat-tempat ibadah terus ditingkatkan,” Tuturnya.

Meskipun Kang Deka telah mencapai puncak kesuksesan finansial dalam bidang usaha alat ukur minyak, ia tetap merendahkan diri dan berkomitmen untuk terlibat lebih dalam dalam dunia politik melalui pencalonannya sebagai Caleg. Motivasi dan tekadnya yang kuat adalah untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Depok, terutama warga di Saboci.

Walaupun telah meraih sukses dalam dunia bisnis sebagai seorang pengusaha muda, Kang Deka tetap mengharapkan dukungan penuh dari warganya untuk mewujudkan impian dan upaya yang lebih bermanfaat bagi seluruh masyarakat Depok. (Roni)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...