back to top

Polemik Video Viral, Mobil Dinas Polri Menolak Bayar Tol di Gerbang Krukut 3

Jakarta | portaldesa.co.id – Video viral yang menampilkan mobil dinas berpelat dinas Polri yang tidak membayar tol telah mencuri perhatian di media sosial. Polres Metro Depok, sebagai tanggapan atas video tersebut, menyatakan akan melakukan pengecekan terhadap keaslian pelat dinas yang digunakan oleh mobil tersebut.

“Masih dalam penyelidikan. Apakah nopol tersebut asli atau palsu”, terang Kapolres Metro Depok Kombes Ahmad Fuady , Rabu (24/5/2023).

Dalam rekaman video yang tersebar luas, terlihat sebuah mobil minibus berwarna hitam dengan pelat dinas Polda Metro Jaya dengan kode VII-202-32 berhenti di gerbang tol. Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi di Gerbang Tol Krukut 3.

Seorang pria yang berada di belakang mobil dengan pelat dinas polisi tersebut merekam video tersebut. Dalam video tersebut, pria tersebut mengungkapkan bahwa mobil dengan pelat dinas polisi tersebut menolak membayar tol.

“Pelat polisi kagak mau bayar…. Pelat Polisi nggak mau bayar. Pemerintah, beginilah. Apakah mesti saya bayarin? Nih, Bos, pelat polisi, Bos!”, ucap perekam.

Selain itu, terdengar suara sirene dari mobil berpelat dinas polisi tersebut. Setelah menunggu beberapa saat, gerbang tol akhirnya terbuka dan mobil berpelat dinas Polisi tersebut meninggalkan lokasi dengan cepat.(Arf)

 

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...