back to top

Satpol PP Cilegon Serang Banten Razia Restoran yang Tetap Beroperasi di Siang Hari Selama Bulan Ramadhan

Serang | portaldesa.co.id -Sebuah rumah makan di Cilegon Serang Banten, digrebek Petugas Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cilegon Serang. Pasalnya rumah makan tersebut telah melanggar peraturan Pemerintah  yakni, dilarang buka pada siang hari selama bulan suci ramadhan.

Danton Pleton I pada Dinas Satpol-PP Kota Cilegon, Mujib mengatakan, razia itu sesuai dengan intruksi Walikota Cilegon No 3 Tahun 2023 tentang pembatasan hiburan, rumah makan dan lain-lain selama bulan Suci Ramadan 1444 H.

“Sesuai aturan rumah makan boleh membuka usahanya pada pukul 16.00 WIB,” ujar Mujib, Sabtu (25/03/2023)

Mujib mengungkapkan, razia yang digelar di JLS, Wilayah Kecamatan Cibeber, jalan Pagebangan dan jalur protokol Kota Cilegon pada pukul 10.00 WIB tersebut ternyata masih banyak rumah makan yang buka pada siang hari.

Meski demikin untuk sementara ini petugas hanya memberikan imbauan kepada para rumah makan yang melanggar.

“Dalam razia ini terdapat beberapa pelanggar rumah makan/resto yang buka siang hari dan melayani makan di tempat, kami hanya memberikan imbauan saja. Selama kegiatan berjalan dengan aman, lancar dan tertib,” tutur nya.
(Saepuin)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id – Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id – Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...