Depok | portaldesa.co.id – UPTD Puskesmas Mampang menargetkan 1.321 balita di wilayah kerjanya mendapatkan imunisasi polio. Pelaksanaan Sub Minggu Imunisasi Polio Nasional (Sub-PIN) akan dimulai Minggu depan.
Kepala UPTD Puskesmas Mampang, Winarni Naweng Triwulandari mengatakan, imunisasi ini akan dilakukan selama dua putaran. Putaran pertama akan berlangsung dari 3 April hingga 9 April 2023, dan putaran kedua akan berlangsung dari 15 Mei hingga 21 Mei 2023.
โSub-PIN Polio serentak Minggu depan akan kita laksanakan dengan mengunjungi posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) mulai Senin (03/04), sampai Mei untuk putaran kedua,โ ujarnya, Kamis (30/03/23).ย
Naweng menjelaskan target peserta imunisasi adalah balita usia 0-59 bulan, dengan target pencapaian 95 persen. Selain itu, pihaknya telah melakukan sosialisasi dan koordinasi di tingkat RT.
โKami telah melakukan sosialisasi melalui berbagai media seperti Grup WhatsApp, media sosial, RW, dan kader. Sub-PIN Polio adalah Minggu imunisasi polio untuk mencegah dan memutus mata rantai virus polio yang menyebabkan kelumpuhan pada anak-anak,โ jelasnya.
โDengan adanya kegiatan ini, kami berharap lingkungan Mampang khususnya bebas polio dan semua anak sehat,โ tutupnya. (Edh)