back to top

Wisatawan Asal Bonorowo Hilang Terseret Ombak saat Mandi di Pantai Laguna Mirit

Kebumen | portaldesa.co.id – Nekad mandi di laut saat berwisata, seorang remaja inisial WH (17) warga Desa Rowosari, Kecamatan Bonorowo, Kabupaten Kebumen, terseret ombak dan masih belum ditemukan.

Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin melalui Kasi Humas Polres AKP Heru Sanyoto mengungkapkan, peristiwa nahas terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, saat korban mandi di laut Pantai Laguna Mirit, Minggu 23 April 2023.

“Masih dilakukan pencarian kepada korban dengan melibatkan tim SAR Gabungan serta para relawan. Semoga, korban bisa segera ditemukan,” jelas AKP Heru, Senin 24 April 2023.

Dijelaskan AKP Heru, insiden bermula saat korban bersama dengan teman-temannya datang ke Pantai Laguna Mirit lalu mandi di pantai. Saat itu teman korban sempat mengingatkan agar tidak terlalu ke tengah, namun oleh korban tidak dihiraukan sehingga saat ombak besar datang, korban terbawa ke tengah laut.

AKP Heru mengungkapkan, bahwa pihaknya sudah sangat gencar sekali mengimbau warga agar tidak mandi di laut karena membahayakan jiwa. “Melalui patroli Polwan, Polres Kebumen mengingatkan wisatawan untuk tidak mandi di laut,” ujarnya.

Selanjutnya sejumlah papan peringatan larangan mandi juga dipasang di berbagai titik di objek wisata pantai agar warga patuh, namun kecelakaan laut masih saja terjadi.

Tidak ingin hal serupa terulang, Polres Kebumen meminta wisatawan untuk benar-benar memperhatikan keselamatan dengan tidak mandi di laut.

“Sudah saatnya semua patuh terhadap peraturan. Jika dilarang mandi, baiknya warga juga mematuhi hal tersebut,” pungkasnya. (Herman)

Popular

spot_img

More from author

Bikin Jabar Makin Istimewa, Dedi Mulyadi Lakukan Rotasi dan Mutasi Besar-Besaran

Bandung | portaldesa.co.id - Lakukan rotasi dan mutasi besar-besaran di lingkungan Pemerintah Provinsi, Dedi Mulyadi Gubernur Jawa Barat rubah sejumlah Kepala Dinas, Kepala Badan,...

Ucapkan Selamat Mudik, Lurah Elin Imbau Warganya Untuk Tetap Menjaga Kondusifitas Lingkungan

Depok | portaldesa.co.id - Herliana Maharani (Elin) Lurah Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok imbau warganya yang akan akan melaksanakan mudik saat...

Bupati Pemalang Paparkan Misi 100 Hari: Wujudkan Kota Resik, Hijau, dan Apik dalam Silaturahmi Ramadan

PEMALANG | portaldesa.co.id โ€“ Dalam suasana penuh keberkahan bulan Ramadan, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Pemalang menggelar silaturahmi Ramadan di Masjid Al Mubarok,...

Ramadan Penuh Berkah, C.A.A.I.P Depok Kukuhkan Captain Dedy Susanto Sebagai Ketua Baru

Depok | portaldesa.co.id โ€“ Momentum Ramadan dimanfaatkan Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (C.A.A.I.P) Depok untuk mempererat jalinan silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota. Dalam suasana...